Matahari itu muncul lagi
Selalu..
Aku bisa merasakannya
dari balik jendela yang memang tak tertutup rapat..
Kalau nanti matahari tak muncul,
mungkin mayat-mayat itu akan bangkit
Mereka kemabali hidup
menjadi bunga,
menjadi rumput,
menjadi pasir..
Kini, mungkin hanya cacing-cacing yang tahu rasanya
Tahu bagaimana memendam kebencian yang belum selesai
Hari-hari ini memang belum akan selesai
Mungkin kau butuh seratus,
atau bahkan seribu tahun lagi
untuk bangkit
menjadi tanah,
menjadi lapang,
menjadi padang..
Hiduplah dulu dalam perut cacing-cacing itu
menjadi makanan ikan
yang akhirnya menjadi kotorankku
Atau kalau kau bernasib baik
jadilah duri ikan,
cabiklah aku dari dalam,
tusuk ulu hatiku,membalas dendammu.
Waktu memang hanya mengulang
fana, seperti udara
tak kekal seperti kita.
Hanya kita yang tahu,
hari-hari belum akan usai..
Masih banyak tangisan yang akan pecah,
masih ada bayi-bayi yang akan mati.
Sabarlah dulu dalam perut cacing,
Hari-hari belum akan tamat.
No comments:
Post a Comment